Postingan

Menampilkan postingan dari 2019

RA Nurul Hasanah turut andil sukseskan acara tahunan IGRA KECAMATAN WARU

Gambar
RA Nurul Hasanah: Lembaga Pendidikan Islam Raudlatul Athfal Nurul Hasanah ikut serta memeriahkan GEBYAR LOMBA RA KE-4 IGRA KECAMATAN WARU. RA Nurul Hasanah berangkatkan  7 (tujuh) siswa untuk mengikuti event lomba yang di adakan oleh IGRA WARU. Pada tanggal 30 Januari 2019, yang bertempat di RA Nurus Salam Waru Barat. Dalam ajang kali ini siswa tidak difokuskan pada satu kategori lomba, akan tetapi di ikut sertakan didalam tiga kategori. Diantaranya; lomba mewarnai 3 siswa, lomba adzan 3 siswa, dan lomba tahfidz juz 30 1 siswa. Sengaja mereka di ikut sertakan dari semua ajang lomba untuk menambah wawasan dan pengalaman di event-event berikutnya. Karena memang event seperti ini akan berlanjut dan tidak fakum ditahun sekarang, sebab event IGRA WARU merupakan event tahunan yang akan tetap diselenggarakan. Harapan dengan di berangkatkannya siswa/siswi RA Nurul Hasanah ke event IGRA ini, agar lebih memicu semangat siswa/siswi lainnya yang masih setia mene...

Siswa RA Nurul Hasanah Juara 2 & 5 di ajang lomba Mewarnai

Gambar
RA Nurul Hasanah: siswa RA Nurul Hasanah membawa pulang dua Trophy di event GEBYAR LOMBA IGRA Se-Kecamatan Waru, tepatnya pada tanggal 30 Januari 2019 yang bertempat di RA Nurus Salam Waru Barat. Kabar gembira untuk lembaga Raudlatul Athfal Nurul Hasanah atas prestasi siswa-Nya yang telah mampu meraih dua trophy. Mereka diantaranya; Evi Anindia Sari dan Nazilatul Fitriyah, yang telah sukses membawa nama RA Nurul Hasanah harum dikancah kecamatan Waru. Nurul Aida & Muflihah yang merupakan team pembina di event ini menuturkan sangat merasa bangga dan bersyukur karena telah sukses mengantarkan anak didiknya hingga mampu membawa pulang dua trophy ke lembaga yang diasuhnya, Dan pesannya marilah sama-sama gelorakan semangat kita karena perjuangan ini tidak berhenti disini bahkan mereka mempunyai keyakinan bahwa anak asuhnya mampu dipertaruhkan di event kabupaten dan seterusnya. Editor: Ahmad Ruha'i